Berita Terbaru :

Popular Post

PEMILU WAKIL KEPALA SEKOLAH DI RAKER MUHASA NGAWI

By : Unknown
Sarangan – Untuk tahun ini kegiatan Raker SD Muhasa Ngawi dilaksanakan agak awal dari tahun tahun yang lalu. Dengan bertempat di Villa Sukowati yang selalu dilanda dingin karena dekat dengan Telaga Sarangan, tetapi suasana dingin tidak mengurangi semangat Bapak Ibu untuk berjuang melawan dinginnya udara malam hari guna menyusun program kerja untuk SD Muhasa Ngawi masa kerja 1 tahun ke depan.

Untuk raker tahun ini berbeda dengan tahun lalu, jika tahun lalu agenda pemaparan program kerja tetapi satu hal yang menjadikan bersuasana lain dari pada yang lain yaitu adanya tamu dari SD Muhammadiyah 1 Karangjati. Tamu kali ini sangat istimewah sekali, dan yang membuat suasana dingin menjadi meriah adalah PEMILU WAKA untuk periode 2 tahun yang akan datang.

Dengan metode voting tertulis, setiap peserta diberi hak untuk menentukan dan mencalonkan 5 kandidat yang akan menjadi Waka. Setelah jeda waktu untuk pencalonan selesai, saatnya penghitungan suara. Perhitungan ternyata terjadi sangat alot.

Wajah wajah lama masih mengisi namanya di papan perhitungan dan saling kejar mengejar dalam perolehan hasil suara. Sementara itu para pendukung masing masing kandidat selalu bersemangat memberikan motivasi kepada kandidatnya, tak kalah layaknya PEMILU yang dilaksanakan secara demokratis di negara indonesia.

Akan tetapi dalam suasana itu tetap berjalan dengan lancar. Dengan perhitungan yang mendebarkan akhirnya terpilih dengan suara yang sah, secara mengejutkan banyak wajah wajah baru yang ikut bersaing mengisi namanya di papan perhitungan suara dengan wajah wajah lama, meskipun memperoleh suara yang jauh akan tetapi semua bisa mengetahui generasi generasi yang akan menggantikan posisi mereka di masa yang akan datang.

Berikut hasil poling suara pada PEMILU WAKA
1. Joko Santoso mendapat suara 27
2. Ibnu Sholikhin mendapat suara 30
3. Msbahush Shurur mendapat suara 9
4. Nur Indawati mendapat suara 25
5. Khusnul Arifah mendapat suara 4
6. Siyam Supiah mendapat suara 6
7. Nanik Sri Untari mendapat suara 23
8. Nurul Mubaroh mendapat suara 17
9. Laila Hidayati mendapat suara 1
10. Roisah Wahyu Anaria mendapat suara 1
11. Catur Puspa Dewi mendapat suara 9
12. Slamet Riyanto mendapat suara 2
13. Widodo Dwi Riyanto mendapat suara 2
14. Hanan Prastyo mendapat suara 2
15. Sugianto mendapat suara 1
16. Iffa Luthfia Hidayati mendapat suara 1

Dengan perolehan suara tersebut sudah bisa terlihat bahwa untuk saat ini wajah wajah lama masih akan memimpin SD Muhasa Ngawi untuk 2 tahun ke depan.

Selamat kepada kandidat yang terpilih, selamat berjuang untuk kemajuan SD Muhasa Ngawi. Semoga dengan terpilihnya kembali WAKA lama tersebut makin bersemangat dan bisa memberikan contoh untuk generasi generasi untuk dimasa yang akan datang.
(cahya/muhasa.com)

Pidato di Tanwir Muhammadiyah, Jokowi Tangkis Isu

By : Unknown
Joko Widodo saat memberikan sambutan di Tanwir Muhammadiyah
Samarinda - Calon presiden Joko Widodo diundang untuk berbicara di sidang Tanwir Muhammadiyah di Samarinda, Kalimantan Timur. Panggung ini digunakan Jokowi juga untuk mengklarifikasi berbagai serangan miring.

"Saya mau klarifikasi, katanya 'H' di nama depan saya itu Herbertus. Itu banyak itu di twitter di facebook," kata Jokowi yang disambut tawa hadirin di Hotel Mesra Samarinda, Jl Pahlawan No 1, Kalimantan Timur, Sabtu (24/5/2014).

Jokowi menjelaskan Ibunya berasal dari Boyolali. Sedangkan Ayahnya berasal dari Solo. Bahkan ibu, bapak dan adiknya pun sudah bergelar haji.

"Loh, malah nyombong saya," canda Jokowi yang disambut tawa lepas dari hadirin.

Jokowi membantah jika disebut anti Islam. Jokowi malah berencana membangun masjid yang lebih besar dari Masjid Istiqlal di daerah Jakarta Barat.

Saat menjadi wali kota di Solo, Jokowi juga mengumbar sejumlah programnya yang selaras dengan komitmen besar Muhammadiyah. Di kota itu juga, berbagai gedung milik Muhammadiyah juga mudah ditemui.

"Yang saya tahu, di Solo itu ada RS PKU punya Muhammadiyah yang besar dan Universitas Muhammadiyah Surakarta itu juga besar. Islam memang bekerja, bukan wacana menurut saya," tandasnya.

(Bagus, Cahya/detik.com)

Puasa Gelar Thomas Bagi Indonesia Masih Berlanjut

By : Unknown

New Delhi - Langkah tim Indonesia di Piala Thomas 2014 terhenti di babak semifinal usai kalah dari Malaysia. Puasa gelar tim 'Merah Putih' di ajang dua tahunan inipun terus berlanjut.Indonesia kalah 0-3 dari tim negeri jiran saat berhadapan di babak semifinal yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Jumat (23/5/2014) malam WIB.

Tunggal pertama Indonesia, Tommy Sugiarto, kalah dari pebulutangkis nomor satu dunia, Lee Chong Wei. Sementara itu, andalan di nomor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di luar dugaan juga kalah dari pasangan Tan Boon Heong/Hoon Thien How.

Harapan Indonesia untuk memperpanjang napas di pertandingan ketiga juga pupus usai Dionysius Hayom Rumbaka takluk dari Chong Wei Feng.

Dengan hasil ini, penantian Indonesia untuk kembali memboyong Piala Thomas ke tanah air pun harus diperpanjang. Terakhir kali tim Indonesia memenangi ajang itu pada 2002 silam.

Saat berlaga di Guangzhuo pada 12 tahun silam, Indonesia juara setelah mengalahkan lawan yang sama pada pertandingan yang berakhir dengan sko 3-2.

Usai tahun 2002, Indonesia cuma menjejak ke babak semifinal di tiga edisi berikutnya. Tim Thomas tanah air memang masuk di babak final di tahun 2010, tapi mereka takluk dari China.

Saat berlaga di Wuhan, China, pada tahun 2012, Indonesia mengukir catatan buruk dengan gagal melaju ke babak semifinal untuk pertama kalinya.

Kendati demikian, Indonesia tercatat menjadi tim yang paling sering juara Piala Piala Thomas, dengan torehan 13 kali. China ada di urutan kedua dengan koleksi sembilan trofi, dan disusul Malaysia dengan catatan lima piala.

(Cahya/detik.com )

Mantap! Indonesia U-19 Lumat Yaman U-19

By : Unknown
SLEMAN - Tim nasional Indonesia U-19 tampil gemilang saat menang 3-0 atas Yaman U-19 pada laga persahabatan yang berlangsung di Stadion Maguwuharjo, Sleman, Jumat (23/5/2014).

Tampil dengan mayoritas susunan pemain terbaik, Indonesia U-19 mencoba mengambil inisiatif serangan terlebih dahulu. Yaman U-19 terlihat agak kesulitan mengembangkan permainan.

Indonesia U-19 membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-20 melalui Muchlis Hadi. Tendangan bebas Muchlis menggetarkan jala lawan setelah gagal dihentikan kiper Yaman.

Tidak lama kemudian, tim Garuda Jaya berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini, sepakan spektakuler Hansamu Yama Pranata dari jarak jauh membuat jala Yaman U-19 bergetar untuk kedua kalinya.

Setelah unggul 2-0, pasukan Indra Sjafri tak menurunkan tempo permainan. Namun, babak pertama tetap berkesudahan 2-0 untuk keunggulan Indonesia U-19.

Memasuki babak kedua, Indonesia U-19 kembali mendominasi permainan. Pelatih Indra Sjafri memasukkan Septian David Maulana dan Hargianto pada pertengahan babak kedua.

Keputusan pelatih Indra Sjafri ternyata jitu. Pada menit ke-70, Septian menambah keunggulan Indonesia U-19 menjadi 3-0. Dari sebuah kemelut, Septian mengecoh beberapa pemain belakang Yaman U-19 dan kemudian melepaskan tendangan mendatar yang bersarang di pojok gawang tim tamu.

Beberapa menit setelah gol tersebut, Yaman U-19 sebenarnya berkesempatan memperkecil skor melalui titik putih. Akan tetapi, sepakan penalti pemain Yaman digagalkan kiper Ravi Murdianto. Skor 3-0 pun bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan pemain

Indonesia U-19: 1. Ravi Murdianto; Fatchu Rochman, Hansamu Yama, Sahrul Kurniawan, Mahdi Albaar, Zulfiandi, Paulo Sitanggang, Evan Dimas, Ilham Udin, Maldini Pali, Muchlis Hadi
Cadangan: Awan, Diki, Gushendra, Ryuji, Putu Gede, Bagas, Riki, Hargianto, Irfandi, Alqomar, Ichsan, Hendra, Septian, Martinus, Dinan, Miftahul

Yaman U-19: Alawi Zein; Alaaddin Noman, Gehad Mohammed, Osamah Ahmed, Ahmed Abdulhakim, Abd Yassen, Mohammed Gamal, Akram Najib, Tawakul Akbal, Salem Gamal, Aimin
 
(Gonsaga, Cahya/Kompas.com)

Nowela, The Next Indonesian Idol 2014

By : Unknown
Grand finalis Indonesian Idol 2014,
Nowela Elizabeth.
JAKARTA -- Result Show Indonesian Idol 2014, Jumat (23/5/2014) malam, mendapatkan pemenang kontestasi vokal tahunan ini. Nowela Elizabeth menjadi idola baru Indonesia, berdasarkan dukungan dari polling lewat Twitter dan layanan pesan singkat (SMS).

"Selamat kepada... Nowela! Kamulah juara Indonesian Idol 2014," kata Daniel Mananta, pembawa acara ajang ini. "Indonesia memilih, Nowela!" Dengan hasil ini, maka Husein Alatas menjadi runner-up Indonesian Idol 2014.

Penyerahan hadiah untuk Nowela dilakukan oleh CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo. Adapun untuk Husein, hadiah diserahkan oleh Prabowo Subianto, bakal calon presiden dari poros Partai Gerindra. Sebelumnya, CEO Marketing Officer Evercross Yanto Joyo naik lebih dulu ke panggung mewakili penyedia hadiah untuk para pemenang.

Adapun Nowela dan Husein masing-masing mendapatkan sebuah mobil, uang tunai, dan asuransi MNC Life. Namun, jenis mobil dan nominal hadiah uang maupun asuransi yang menjadi pembeda hadiah untuk kedua peserta grand final Indonesian Idol 2014 ini.

(Palupi Annisa Auliani, Cahya/kompas.com)

Dampak Pabrik Sampoerna Tutup, Petani Tembakau Bangkrut

By : Unknown
Petani tembakau sedang memeriksa hasil panen tembakau
JEMBER, KOMPAS.com — Petani tembakau di Kabupaten Jember, Jawa Timur, mengaku khawatir harga tembakau akan jeblok pasca-penutupan pabrik PT Sampoerna di Kabupaten Jember.
“Yang jelas dengan penutupan pabrik Sampoerna di Desa Garahan, Kecamatan Silo, kami khawatir akan terjadi permainan harga di tingkatan gudang,” ujar Hendro Handoko, Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia, Kamis (22/5/2014).

Hendro mengungkapkan, ada kekhawatiran pada saat musim panen nanti bahwa para pengepul tembakau akan memainkan harga. “Kami khawatir banyak gudang yang akan membeli tembakau dengan seenaknya sendiri. Mereka bisa saja ngawur menentukan harga,” tekan dia.

Terlebih lagi menurut dia, penutupan tersebut bersamaan dengan musim tanam tembakau. “Momentum penutupannya sangat tidak pas sehingga banyak petani yang maju-mundur untuk tanam tembakau,” terang Hendro.

Menurut Hendro, dari hasil pendataan di lapangan, sudah ada sekitar 17 persen petani di Jember yang mulai menanam tembakau. “Jadi, yang tanam ada di wilayah Jember bagian timur dan utara, seperti di daerah Kecamatan Silo, Sumberjambe, Jelbuk, dan Sukowono,” imbuh dia.

Seperti diberitakan sebelumnya, PT Sampoerna memutuskan untuk menutup dua dari tujuh pabrik sigaret kretek tangan (SKT) dan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 4.900 karyawannya. Terhitung sejak tanggal 31 Mei 2014 mendatang, PT Sampoerna menutup pabrik SKT di Kabupaten Jember dan Lumajang.


(ahmad winarno, Bambang Priyo, Cahya/Kompas.com)




5 Makanan Penunjang Tumbuh Kembang Anak

By : Unknown
Puji anak jika mereka mau makan makanan sehat.
KOMPAS.com - Menghadapi anak yang pemilih dalam hal makanan memang kerap membuat pusing orangtua. Karena itu dari pada anak tidak makan, orangtua biasanya mengabulkan keinginan anak untuk mengasup makanan yang mereka sukai saja.

Namun, menyajikan makanan yang itu-itu saja bisa membuat anak kekurangan beberapa zat gizi esensial yang perlu didapat dari variasi makanan.
 
Menurut pakar nutrisi asal Amerika Serikat Jacqueline Silvestri Banks, anak-anak sejatinya membutuhkan zat gizi lebih banyak dari orang dewasa karena mereka masih dalam masa pertumbuhan. "Mereka membutuhkan makanan yang padat gizi dan lemak sehat guna menunjang pertumbuhan badan dan otaknya," jelas dia.
 
Orangtua pun perlu pintar-pintar menyiasati penyajian makanan anak. Inilah lima makanan yang bisa jadi inspirasi untuk dimasukkan ke dalam menu makanan anak.
 
1. Kuning telur.
Kuning telur mengandung lemak sehat dan kolesterol yang dibutuhkan untuk perkembangan otak dan sistem saraf, seperti kolin, asam amino dan vitamin A. Faktanya, vitamin banyak ditemukan pada kuning telur daripada putihnya.
 
2. Hati
Hati kaya akan vitamin A yang merupakan nutrisi penting dalam menunjang pertumbuhan bayi dan anak-anak. Hati juga merupakan sumber zat besi dan vitamin B12 yang baik. Tak hanya itu, hati juga mengandung kolin dan kolesterol yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan otak.
 
3. Telur ikan salmon
Telur ikan salmon merupakan salah satu sumber asam lemak omega-3 yang terbaik, bahkan lebih baik daripada daging salmon sendiri. Telur ikan salmon juga kaya antioksidan dan vitamin larut lemak, serta seng dan yodium.
 
4. Daging sapi
Bahan pangan satu ini merupakan sumber zat besi, seng, dan vitamin B yang baik untuk menunjang perkembangan yang sehat. Penelitian menunjukkan, daging sapi khususnya dari sapi pemakan rumput, mengandung lebih sedikit lemak jenuh, tetapi asam lemak omega-3 yang lebih tinggi.
 
5. Produk-produk kelapa
Minyak kelapa, kelapa parut tanpa gula, krim kelapa, atau susu kelapa memberikan nutrisi yang tinggi meski dalam sajian kecil. Meskipun produk kelapa mengandung lemak jenuh yang tinggi, namun tidak mengandung lemak trans. Produk kelapa juga diketahui kaya akan asam laurik, senyawa yang memperkuat sistem imun yang juga ditemukan dalam ASI.
(Lusia Kus Anna, ac/kompas.com)

- Copyright © muhasa-store - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -